Kode Twitter Card Blog - Salah satu cara untuk membuat blog semakin ramai adalah membagikannya ke sosial media. Hal ini dikarenakan banyak netizen yang menggunakan sosial media untuk berbagai keperluan. Twitter adalah salah satu contoh dari sosial media yang menyumbang traffic yang cukup besar.
Saat membagikan tautan di Twitter, pastikan blog kalian sudah teroptimasi
dengan menggunakan Twitter Card. Fitur dari pihak Twitter ini membuat tampilan
tautan blog kita terlihat menarik dan profesional serta dapat meningkatkan
SEO.
Apa itu Twitter Card?
Twitter Card adalah kode meta tag HTML yang berfungsi untuk menampilkan ringkasan tautan blog ketika dibagikan di Twitter. Ringkasan yang akan ditampilkan antara lain, gambar (thumbnail), judul, dan deskripsi.
Jenis-jenis Twitter Card:
- Summary: biasanya digunakan oleh situs atau blog yang mengedepankan informasi.
- Summary large image: digunakan untuk blog pribadi dengan tampilan thumbnail yang lebih besar.
- App card: digunakan oleh situs yang menyediakan aplikasi.
- Player card: dipakai blog yang berisi konten video atau streaming.
Cara memasang kode Twitter Card di blog:
1. Tentukan jenis Card yang akan kalian pasang.
2. Buka blogger, masuk ke menu Tema.
3. Silahkan pilih Edit HTML.
4. Cari kode </head>, bisa menggunakan CTRL+F supaya lebih cepat.
5. Silahkan copy kode dibawah ini, lalu paste sebelum </head>.
<meta content='@masodeedotcom' name='twitter:site'/>
<meta content='@masodeedotcom' name='twitter:creator'/>
<meta expr:content='data:blog.metaDescription' name='twitter:description'/>
<b:if cond='data:blog.postImageUrl'>
<meta expr:content='data:blog.postImageUrl' name='twitter:image'/>
<meta expr:content='data:blog.pageName' name='twitter:image:alt'/>
<b:else/>
<b:if cond='data:blog.postImageThumbnailUrl'>
<meta expr:content='data:blog.postThumbnailUrl' name='twitter:image'/>
<meta expr:content='data:blog.pageName' name='twitter:image:alt'/>
<b:else/>
<meta content='https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjZ7QLTjFfw4TkEMQWAeUZbR-KToSYN2L2g6dCITUKqrnDBoanRee7TqYGlhOmw6G2UI1s7C76wc06jezyh8JfHZQu0m1XcbVt8HZFGOMaPXZSL8quL4HBrRwPhwDU2EIXRKULTgnWneawn/s1600/masodee_logo.png' name='twitter:image'/>
<meta expr:content='data:blog.title' name='twitter:image:alt'/>
</b:if></b:if>code-box
6. Kemudian simpan tema.
Keterangan:
- Ganti alamat @masodeedotcom dengan akun Twitter kalian
- Ganti URL https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjZ7QLTjFfw4TkEMQWAeUZbR-KToSYN2L2g6dCITUKqrnDBoanRee7TqYGlhOmw6G2UI1s7C76wc06jezyh8JfHZQu0m1XcbVt8HZFGOMaPXZSL8quL4HBrRwPhwDU2EIXRKULTgnWneawn/s1600/masodee_logo.png dengan URL gambar blog kalian.
Uji coba hasil Twitter Card blog
- Buka halaman Twitter Card Validator.
- Copy dan paste URL yang ingin dicek.
- Klik preview card maka hasilnya akan muncul.
Demikian langkah-langkah untuk memasang kode meta tag Twitter Card blogger yang baru. Bagaimana menurut kalian? Jangan lupa tinggalkan komentar dan bagikan artikel ini bila bermanfaat agar tidak berhenti di kamu.