6 Ciri-ciri Penipu Online Shop di Instagram, Waspadalah!

6 Ciri-ciri Penipu Online di Instagram

Ciri Penipu Online Shop - Jaman sekarang semua orang bisa berjualan melalui internet dengan menggunakan sosial media. Salah satu sosial media yang bisa digunakan untuk berjualan secara online adalah Instagram. Hal ini disebabkan karena Instagram merupakan sosial media yang bisa membagikan foto maupun video. Disinilah mulai bermunculan para penjual yang memposting gambar produknya.

Namun, semakin banyak penjual semakin besar pula potensi kriminalitas yang akan terjadi. Misalnya, penipuan online yang disebabkan oleh transaksi di Instagram. Banyak penipuan terjadi karena pembuatan akun yang begitu mudah. Tapi jangan risau, disini Admin akan berbagi bagaimana ciri-ciri penjual Instagram penipu yang biasa ditemui.

Berikut 6 ciri-ciri penipu online shop Instagram yang biasa ditemui:


1. Memasang harga yang tidak wajar

6 Ciri-ciri Penipu Online Shop di Instagram

Modus utama yang digunakan oleh para penjual online shop di Instagram adalah mejual produknya dengan harga yang sangat murah bahkan tidak wajar. Hal ini bertujuan supaya cepat menarik perhatian calon konsumen untuk beli tanpa berpikir panjang karena selisih harga bisa sampai 60%.


2. Mengganti nama akun berkali-kali

6 Ciri-ciri Penipu Online Shop di Instagram

Akun penipu online biasanya sering mengganti nama tokonya. Biasanya nama toko yang sebelumnya sudah terblokir sehingga menggantinya dengan nama yang baru. Untuk bisa mengetahuinya, kunjungi profil > ketuk 3 lingkaran pojok kanan atas > pilih Tentang akun ini > pilih Nama akun sebelumnya.


3. Membatasi/menonaktifkan komentar

6 Ciri-ciri Penipu Online Shop di Instagram

Penipu membatasi bahkan menonaktifkan kolom komentar biasanya untuk menghindari komentar buruk yang ditulis oleh korban-korban sebelumnya. Hal ini dilakukan supaya kedoknya tidak terbongkar dan menjaga reputasi akun tokonya.


4. Mengunggah foto/gambar palsu

6 Ciri-ciri Penipu Online Shop di Instagram

Sering dijumpai akun penipu yang memasang foto dan feed Instagram yang alakadarnya. Bahkan memposting gambar produk yang asal comot dari internet. Berbeda dengan online shop asli, yang pasti membuat tampilan feed semenarik mungkin.


5. Memiliki followers palsu

6 Ciri-ciri Penipu Online Shop di Instagram

Penipu rela membeli followers palsu demi membuktikan bahwa tokonya terpercaya. Untuk mengetahuinya, adalah dengan mengecek perbandingan antara komentar dan like di setiap unggahannya. Jika memiliki ribuan followers namun komentar dan like hanya belasan saja, maka patut diwaspadai.


6. Memasang jaminan original/trusted 100%

6 Ciri-ciri Penipu Online Shop di Instagram

Deskripsi jaminan original dan trusted 100% sering ditemui di akun penipu. Hal ini bertujuan untuk meyakinkan calon korban bahwa produknya asli serta terpercaya. Sekali lagi baca secara perlahan bio profilnya, jangan sampai terpedaya dengan embel-embel tersebut.




Akhir Kata

Itulah enam ciri-ciri penjual online Instagram penipu yang umum ditemui. Sebenarnya ada tambahan lagi yaitu, tidak melayani transaksi melalui pihak ketiga (marketplace) seperti Bukalapak atau Tokopedia. Cenderung langsung bertransaksi antar ATM supaya uang bisa cepat masuk ke rekening si penipu dan menggunakan testimoni palsu. Bagaimana menurut kalian? Jangan lupa tinggalkan komentar dan share artikel ini bila bermanfaat agar tidak berhenti di kamu.

 
Lebih baru Lebih lama