Spesifikasi Samsung Galaxy Note 9 - Di bulan Agustus tahun 2018, akhirnya Samsung merilis salah satu flagship terbarunya yaitu Samsung Galaxy Note 9. Memakai slogan "The new super powerful note", sepertinya Samsung sangat yakin dengan seri note terbarunya kali ini akan mengungguli para kompetitornya.
Seperti yang kita ketahui, seri Samsung Galaxy Note selalu menyasar para eksekutif sebagai pangsa pasar. Tak heran, penggunanya didominasi oleh para manager, CEO, dan petinggi-petinggi perusahaan. Namun, kali ini Samsung ingin menyasar para Older Millenials sebagai pangsa pasarnya. Yap, para Millenials matang dan telah bekerja yang tak lupa menyisihkan waktunya untuk bersantai dan bermain game sebagai penghilang rasa jenuh.
Dilansir Kompas.com, Samsung mengklaim bahwa flagshipnya kali ini adalah ponsel terbaik untuk bermain game. Belum lagi S Pen terbaru yang didukung teknologi bluetooth untuk meningkatkan produktifias kerja seperti presentasi.
Lalu, apa saja sepesifikasi "The new super powerful note" Samsung Galaxy Note 9? Check this out!.
1. Desain yang bikin ngiler
pic by firstpost.com |
Desain yang bisa dibilang elegan dan build quality yang sangat kokoh. Dilindungi dengan Gorilla Glass sehingga akan sangat nyaman saat digenggam. Memiliki layar berjenis Super Amoled berukuran 6,4 inci, serta resolusi QHD (2960 X 1440 pixel) dan berasio 18.5 : 9 yang sangat memanjakan mata. Dilengkapi sertifikasi IP68 yang artinya anti debu dan anti air, bisa diajak berenang hingga kedalaman 1.5 meter selama 30 menit. Oh ya, ada colokan kabel audio 3.5mm jack sehingga masih bisa dengerin musik dengan erphone kesayanganmu. Tersedia 4 warna berbeda, Ocean Blue (US), Lavender Purple (US), Midnight Back (Global), dan Metallic Copper (Global).
2. Dapur Pacu kekinian
pic by techadvisor.co.uk |
Samsung Galaxy Note 9 menggunakan dapur pacu Exynos 9810 atau Snapdragon 845, tergantung dimana negara yang dipasarkan. Didukung sistem operasi Android 8.1 (Oreo), dan dapat diupgrade lagi ke Android 9.0 (Pie).
Tidak hanya itu, seri note kali ini memiliki kapasitas RAM dan ROM yang lebih besar. Ada yang seri RAM 6 GB dan ROM 128 GB, RAM 8 GM dengan ROM 512 GB, selain itu dapat menambah micro-SD hingga 512GB!. Dengan memiliki kapasitas tersebut, maka bermain game akan sangat lancar dan no lag. Belum lagi Samsung menyediakan software cooling system untuk meminimalisir overheat sehingga akan menambah kenyamanan saat bermain game.
3. Baterai jumbo dan Kamera keren abis!
pic by uswitch.com |
Tak tanggung-tanggung, Samsung Galaxy Note 9 kali ini dibekali baterai berkapasitas 4000mAh dengan fitur fast charging. Dari segi kamera, Samsung Galaxy Note 9 menggunakan dual rear kamera masing-masing beresolusi 12 MP. Tentunya hal ini bisa memberi efek bokeh pada potret gambar. Selain itu, ada pula front camera yang beresolusi 8 MP dan auto fokus.
4. S Pen bikin ketagihan
pic by Samsung.com |
S Pen pada Samsung Note 9 ini sudah dilengkapi dengan teknologi bluetooth, sehingga fungsinya pun menjadi sangat beragam. Seperti di awal tadi yang menyasar pasar millenials, S Pen memiliki fungsi sebagai pendukung kegiatan sehari-hari seperti memotret dan merekam video, menjadi remot kontrol pemutar video/musik, dan remot kontrol presentasi.
- ROM 128GB/RAM 6GB : Rp 11.525.000,-
- ROM 512GB/RAM 8GB : Rp 15.870.000,-
Spesifikasi Samsung Galaxy Note 9
- Jaringan : GSM / CDMA / HSPA / EVDO / LTE.
- SIM : Single SIM (Nano-SIM) or Hybrid Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by).
- Tiper Layar : Super AMOLED capacitive touchscreen, 16M colors.
- Ukuran Layar : 6.4 inch, 1440 x 2960 pixels, 18.5:9 ratio (~516 ppi density).
- Sistem Operasi : Android 8.1 (Oreo), dan dapat diupgrade lagi ke Android 9.0 (Pie).
- Dapur Pacu : Exynos 9810 Octa (10 nm) - EMEA / Qualcomm SDM845 Snapdragon 845 (10 nm) - USA/LATAM, China.
- Grafik : Mali-G72 MP18 - EMEA atau Adreno 630 - USA/LATAM, China.
- ROM dan RAM : 512 GB, 8 GB RAM atau 128 GB, 6 GB RAM.
- Kamera Belakang : 12 MP, f/1.5-2.4, 26mm (wide), 1/2.55", 1.4µm, dual pixel PDAF, OIS dan 12 MP, f/2.4, 52mm (telephoto), 1/3.4", 1.0µm, AF, OIS, 2x optical zoom.
- Kamera Depan : 8 MP.
- Baterai : Non-removable Li-Ion 4000 mAh battery.
- USB : 3.1, Type-C 1.0 reversible connector.